About ORAZIO

ORAZIO dalam bahasa Itali berarti "Pendo'a", dijadikan sebagai nama band kami. Musik yang kami usung beraliran pop dengan tidak menutup referensi untuk menambah wawasan dan kapasitas band kami. ORAZIO band terbentuk atas dasar persamaan visi yaitu untuk menumpahkan ide-ide kreatif dalam bermusik, didasari skillitas, refrensi, serta kedisiplinan baik secara bernada maupun komposisi, menjadikan band ORAZIO siap bersaing di dunia industri musik.


Sejarah Terbentuk:
       Berawal dari sebuah band project beraliran Poprock yang mengatas namakan dirinya "SEDNA" sebagai homeband di salah satu partai politik di Indonesia pada tahun 2008. Hingga sampai proyek tersebut selesai, SEDNA telah menciptakan beberapa hits lagu andalannya yang kemudian direspon baik oleh partai besar tersebut. Namun seiring bejalannya waktu, masa kampanye pun selesai. Begitu juga dengan masa kontrak SEDNA sebagai homeband di partai tersebut selesai.Sehingga para personil SEDNA  memutuskan bahwa mereka akan meneruskan karya bermusiknya masing-masing.
       Lalu pada tanggal 28 Oktober 2009, yang bertepatan dengan acara festival band se-DKI Jakarta untuk memperingati hari sumpah pemuda di Pasar Festival, Kuningan, Jakarta Pusat, ex-keyboardis SEDNA(ian) bertemu dengan ex-vocalis SEDNA (Octa) dalam satu panggung di acara tersebut sebagai band featuring.
       Kemudian Ian dan Octa berinisiatif untuk membentuk kembali sebuah grup band dengan membuka audisi  personil bass, guitar, n drum yang dibuka secara umum. Untuk hasil sementara, Ian dan Octa mendapatkan beberapa kandidat untuk mengisi kekosongan posisi band tersebut. Ada Cindy di drum yang bereferensi dari Octa, dan ada Wahyu di Gitar, serta Adi di Bass. Setelah beberapa kali mengadakan audisi, akhir nya Ian dan Octa mendapatkan personil yang tepat untuk mengisi kekosongan format grup band yang mereka buat. Ada Alex di Bass, masih Cindy di drum, lalu Ian dan Octa memanggil kembali Donny sang Guitaris yang dulu sebagai pendiri SEDNA untuk bergabung kembali bersama mereka.
        Dengan format komposisi personil yang sudah ada, maka mereka memutuskan untuk mengunakan nama "ORAZIO" (yang berarti Pendo'a) sebagai nama band mereka. Karena mereka percaya bahwa segala sesuatu kegiatan maupun aktivitas harus diawali oleh Do'a kepada sang pencipta. Mereka meresmikan nama ORAZIO tepat pada tanggal 12 Desember 2009 yang mereka jadikan sebagai hari kelahiran band mereka.
        Influence masing-masing dalam musik mereka berbeda-beda, bahkan genre dari masing-masing personil pun bervariatif. Itu memberikan tantangan kepada skillitas masing-masing personil untuk membentuk suatu nuansa baru dalam karya-karya mereka. Serta mengembangkan nuansa tersebut ke dalam unsur lagu oleh Donny sebagai song writer sehingga menjadi kesatuan musik yang utuh dan dapat diterima dikalangan masyarakat.

Fan list